Senin, 25 November, 2024

Akibat Gempa M 7,9 di KKT, 1 Warga Meninggal Dunia

kerusakan bangunan yang diakibatkan oleh gempa bermagnitudo 7,9 di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, (KKT) Selasa (9/1/2023) dini hari. (Foto: M-009)
kerusakan bangunan yang diakibatkan oleh gempa bermagnitudo 7,9 di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, (KKT) Selasa (9/1/2023) dini hari. (Foto: M-009)

AMBON, MENITINI.COM-Masyarakat Duan Lolat dikejutkan dengan Gempa bumi berkekuatan 7,9 Magnitudo yang terjadi di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, (KKT) Selasa (9/1/2023) dini hari.

Gempa tersebut mengakibatkan satu warga tewas dan sejumlah infrastrukrur milik pemerintah daerah maupun rumah milik warga mengalami kerusakan berat maupun ringan.

Berdasarkan data yang dirilis Dinas Kominfo KKT menyebutkan Kantor Bupati, Kantor Bapeda, Puskesmas dan beberapa kantor milik pemerintah setempat mengalami kerusakan berat dan ringan. Termasuk rumah milik Ketua DPRD KKT, Deny Darling Refwalu dan tiga unit rumah warga di BTN RT 03/RW 03, di daerah itu, ikut rusak akibat dampak dari gempa itu.

“Demikian diungkapkan Kadis Kominfo Kabupaten Tanimbar (KKT) Yunus Batlayeri kepada awak media,” Selasa siang (10/01/2023).

Yunus mengungkapkan, untuk satu korban atas nama Yokem Laiyan dari Desa Lauran meninggal ketika menyelam memanah ikan, dan disaat bersamaan terjadi gempa yang mengakibatkan selang penyelam melilit Yokem sehingga mengakibatkan korban meninggal dunia.

DIkatakan, Hingga kini pemerintah KKT masih terus melakukan pendataan sampai sejauhmana kerusakan yang diakibatkan dari bencana alam itu. 

Ditambahkan, sampai saat ini belum mengetahui secara pasti berapa nilai kerugian yang timbul akibat gempa tersebut. (M-009)