Senin, 25 November, 2024

Belajar Peran Lembaga Adat, Bupati Ini Ajak Puluhan “Mosalaki” dan 21 Camat Studi Banding ke Bali

Valerian Wangge
Valerian Wangge

DENPASAR, MENITINI.COM-Bupati Ende, Drs Djafar Achmad kembali berdialog dengan warga Wuamesu Ende Lio Bali dalam waktu dekat akhir November sampai awal Desember. Bupati dan rombongan di Bali dari tanggal 30 November – tanggal 03 Desember 2022.

“Ini untuk kali kedua dalam sejarah Wuamesu (Ende Lio) bisa kembali duduk semeja dan berdiskusi dengan Bupati Ende pasca pertemuan perdana di Tuban Kuta, tanggal 21 Juli 2022 lalu,” kata Valerian Libert Wangge, Ketua Umum Wuamesu (Ende Lio) Daerah Bali, dalam release yang diterima redaksi, Selasa (22/11/2022).

Hal menarik dan berbeda dari pertemuan sebelumnya yakni kehadiran Bupati Ende di bulan Desember nanti tidak sendiri. Menurut Faris sapaannya, Bupati Djafar akan hadir bersama pimpinan OPD (organisasi perangkat daerah), 21 camat dan 21 orang Mosalaki (tokoh masyarakat dan adat) se Kabupaten Ende.

Merujuk kegiatan ini kata Faris dalam rangka studi tour ini untuk melihat peran lembaga adat dalam pembangunan pariwisata Bali, memperkenalkan seremoni adat Ende Lio, mempromosikan event “Pati Ka Dua Bapu Ata Mata, dan menjajaki peluang kerjasama pemasaran pariwisata.

Selain berdialog dengan Wuamesu Ende Lio Bali, Bupati Ende dan rombongan akan berdialog dengan para pelaku usaha pariwisata/pengusaha travel agent. “Semoga rencana baik ini bisa terlaksana. Jadwal agenda dan rundown akan menyusul. Kami koordinasi dan komunikasi intensif dengan pihak Pemda Ende,” ucapnya.

Selaku Ketua Umum, Faris menyambut baik dan telah berkoordinasi dengan Pemkab Ende dan Bupati Djafar. “Saya selaku Ketua Umum Wuamesu Ende Lio Bali menyambut baik informasi ini dan telah berkirim pesan kepada Bupati Ende dan jajarannya Wuamesu Bali siap berdialog demi kemajuan Kabupaten Ende yang lebih baik,” kata lawyer muda Bali asal NTT ini yang juga mantan Ketua PMKRI Denpasar.

Untuk kegiatan ini Faris memastikan BP Induk dan jajaran penasehat segera melakukan temu koordinasi membahas dan merumuskan rencana kunjungan dan dialog. “Bapak/ibu/kakak/adik para ketua unit, komunitas dan seluruh komponen strategis dalam payung Wuamesu Ende Lio Bali. Mohon izin waktu untuk bersiap siap berperan serta,”ajak Faris sembari menjelaskan mari terus merawat kebersamaan dan menumbuhkan rasa persaudaraan.

“Kesempatan langka ini menjadi bukti eksistensi Wuamesu Ende Lio Bali sejauh ini ada dalam track positif dimata beragam kalangan termasuk Pemda Ende,” tandasnya M-003