Jumat, 22 November, 2024

Desa Tenganan Ditarget Jadi Desa Zero Waste Cities

KARANGASEM, MENITINI-Desa Tenganan Pegringsingan, Karangasem, ditarget menjadi desa zero waste cities atas desa yang menerapkan program kawasan bebas sampah. Guna mewujudkan target tersebut, Desa Tenganan akan mendapatkan pendampingan dari Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup Bali dan GAIA (Global Alliance for Incenerator Alternatives).

Direktur Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup (PPLH) Bali, Catur Yudha Hariani berjanji akan mendampingi Desa Tenganan Pegringsingan dalam pengelolaan sampah hingga berhasil. “Kami janji tidak akan meninggalkan Desa Tenganan sebelum berhasil, kami sudah bekerjasama dengan Griya Luhu untuk membangun bank sampah berbasis digital, kemudian kami tidak akan pergi sebelum terbangun TPST3R dan harus jalan dengan baik dan benar.