Jumat, 22 November, 2024

Jelang Natal 2023, Bupati Jembrana Sambangi Umat Kristiani

Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba hadiri Ibadah Natal 2023 di Gereja Kristen Protestan Bali (GKPB) Pniel Blimbingsari, Melaya, Selasa malam (5/12/2023).

JEMBRANA,MENITINI.COM-Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Ny. Candrawati Tamba menghadiri Ibadah Natal 2023 yang dihelatkan di Gereja Kristen Protestan Bali (GKPB) Pniel Blimbingsari, Melaya, Selasa malam (5/12/2023).

Dalam sambutanya Bupati Tamba mengungkapkan rasa bahagianya berada  di tengah-tengah Keluarga Besar Umat Kristiani dalam rangka sukacita Natal. Atas nama Pemerintah Kabupaten Jembrana, dirinya menyampaikan selamat merayakan Hari Natal kepada segenap umat kristiani di Kabupaten Jembrana dan selamat menyongsong tahun baru 2024.

“Dengan dilaksanakan Ibadah Natal tahun 2023  ini senantiasa membawa kedamaian serta kesejahteraan bagi umat Kristiani khususnya dan juga masyarakat Kabupaten Jembrana pada umumnya. Tuhan Memberkati Kita Semua,” ujarnya.

Selain itu ia mengajak semua pihak, agar menjaga keharmonisan persatuan dan kesatuan umat beragama. Keharmonisan antarumat beragama, menurutnya merupakan salah satu modal penting dalam menyongsong Jembrana Emas 2026.

“Suasana Natal yang dirasakan saat ini adalah suasana damai dan penuh kerukunan, dalam suasana seperti ini, hidup dengan penuh persaudaraan, saling mencintai dan bersama-sama berbuat kebajikan, Inilah cita-cita kita bersama,” imbuhnya.

Bupati Tamba berharap sebagai pengayom seluruh umat beragama yang ada di Kabupaten Jembrana dalam perayaan natal tahun 2023 ini ia inhin seluruh umat kristiani dapat melaksanakan kebaktian dengan aman lancar dan penuh kedamaian.

“Saya Bupati Jembrana sebagai pengayom seluruh umat beragama yang ada di Kabupaten Jembrana bersama- sama dengan Forkopimda mempunyai tanggung jawab untuk menjaga situasi pelaksanaan perayaan Hari Raya Natal agar senantiasa dapat berjalan dengan aman dan lancar,” pungkasnya. (M-011)

  • Editor: Daton