Sabtu, 23 November, 2024

Kapolsek Kuta Utara Ikuti Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba

Kapolsek Kuta Utara Ikuti Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba

BADUNG,MENITINI.COM-Kapolsek Kuta Utara Kompol Putu Diah Kurniawandari SH., S.I.K mengikuti Rapat Kerja Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba yang di laksanakan di Hotel Harris & Residences Sunset Road Jln. Pura Mertasari, Pemogan, Denpasar Selatan. Rabu (27/4) siang.

Hadir dalam kegiatan tersebut PLT Kepala BNN Kab. Badung, Kepala Bappeda Kabupaten Badung, Perwakilan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab. Badung, Kapolsek Kuta Utara, Danramil Kuta dan sejumblah Lurah, Bhabinkamtibmas serta Babinsa.

Acara di buka oleh PLT Kepala BNN Kab. Badung Anak agung Gde Mudita, SH, kemudian.dilanjutkan dengan penyampaian Materi dari masing masing instansi terkait dengan Tema Bersinergi Mewujudkan Kabupaten Badung Tanggap Ancaman Narkoba”.