Senin, 25 November, 2024

Ketua DPR Ingatkan Dewan Awasi Pasokan dan Lonjakan Harga Pangan Jelang Lebaran

Ketua DPR RI Puan Maharani. Foto: Parlemetaria)

Kata Puan, masa reses merupakan kesempatan bagi seluruh Anggota DPR RI untuk menyapa dan mendengar aspirasi rakyat sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. “Mendengarkan keluh kesah rakyat, menjelaskan tugas konstitusional yang telah kita laksanakan, dan ikut memperkuat dan mempersatukan rakyat dalam semangat gotong royong, semangat untuk kerja bersama memajukan Indonesia,” tutur politisi PDI Perjuangan itu.

Puan juga meminta kepada seluruh stakeholder untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat mudik lebaran di kampung halaman. Menurutnya, perlu koordinasi antara pemerintah daerah dengan pengelola tempat wisata saat libur Lebaran.

“Tekankan agar kapasitas di tempat wisata tidak melebihi ketentuan, dan upayakan menerapkan manajemen protokol kesehatan sebaik mungkin agar tidak menimbulkan kerumunan di tempat wisata,” pesan mantan Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) itu.

Sumber: Parlementaria
Editor: Ton