JAKARTA,MENITINI.COM-Khofifah Indar Parawansa yang juga sebagai Gubernur Jawa Timur, diajak bergabung dalam tim pemenangan pasangan Prabowo-Gibran. Namun kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu dingatkan oleh PKS soal ujian kesetiaan.
Khofifah merupakan kader dari PKB. Sementara saat ini PKB bersama PKS dan NasDem dalam satu koalisi perubahan, mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pemilu 2024.
“Monggo semua bebas menentukan. Tapi ini jadi ujian kesetiaan. Sangat baik jika kita politisi menunjukkan bahwa tiap kita setia dengan partai kita,” kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, seperti dikutip dari Detikcom, Selasa (24/10/2023).
Mardani juga menuturkan, kader harus medukung hal-hal baik di partainya. Sementara kekurangan harus diperbaiki. “Jika baik kita dukung, jika kurang kita perbaiki. Bukan contoh yang baik jika kita menujukkan sikap pragmatis dengan pindah partai tanpa alasan yang jelas. Apalagi karena alasan ingin maju kontestasi pemilu,” katanya.
Melansir berita Detikcom, sebelumnya juru bicara Koalisi Indonesia Maju (KIM) Herman Khaeron mengajak Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bergabung ke dalam tim pemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Herman menyebut hal ini karena sebelumnya Demokrat sempat mengusung Khofifah jadi cawapres Prabowo. (M-011)
- Editor: Daton