JAKARTA,MENITINI.COM-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengeklaim ada kemajuan dalam pencarian buronan Harun Masiku. Mantan Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu disebut KPK jejaknya disebut sudah terendus.
“Kami sudah ada info hanya tinggal, ya paling tidak kita mau cari pendukung-pendukung lain,” kata Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto pada Kamis, (3/11/2022) seperti dikutip Medcom.id
Namun Karyoto enggan memerinci jejak yang dimaksud. Pencarian Harun dipastikan tidak disetop. “Tentunya memang kami tidak tinggal diam,” ujar Karyoto.
KPK menegaskan pencarian Harun bukan omong kosong. Lembaga Antikorupsi sudah banyak berusaha mencari Harun Masiku. Termasuk, meminta bantuan Kepolisian dan Interpol.
Harun Masiku terseret kasus tangkap tangan mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan. Dia diduga mengupayakan PAW caleg PDI Perjuangan Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatra Selatan 1.
Harun diduga melobi Wahyu lewat mantan anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Agustiani Tio Fridelina. Uang Rp400 juta dalam pecahan mata uang dolar Singapura disita KPK saat tangkap tangan Wahyu.
Wahyu telah divonis enam tahun penjara serta denda Rp150 juta subsider enam bulan kurungan. Dia terbukti menerima suap SGD57.350 atau setara Rp600 juta.
Sumber: Medcom.id