JAKARTA,MENITINI.COM- Ketua Pemenangan Pemilu Partai NasDem Sugeng Suparwoto mengatakan sudah ada lima kandidat yang akan menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping bakal calon presiden Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Namun ia masih enggan mengungkapkan sosok yang berpotensi menjadi cawapres Anies itu lantaran hal tersebut menjadi bagian dari strategi Partai NasDem.
Hal itu terungkap dalam diskusi virtual di kanal Youtube Gelora TV bertajuk Menakar Peluang Capres Dan Format Koalisi Parpol 2024.
“Sekarang sudah ada 5 kandidat. Akan tetapi, soal siapa-siapanya belum bisa kita sebut. Karena itu menjadi bagian dari strategi kita,” ujar Sugeng seperti dikutip dari CNNIndonesia.com, Rabu (3/5/2023).
Pihaknya, kata Sugeng tetap memberikan otoritas memilih cawapres kepada Anies Baswedan. Tetapi tim 8 turut ikut berdiskusi dalam menentukan sosok pendamping mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Ia mengatakan hal tersebut merupakan upaya untuk menyaring figur-figur potensial yang akan mendampingi Anies dengan pertimbangan-pertimbangan strategis. “Kami menyerahkan kepada Anies Baswedan, tetapi kami terus diskusi di tim 8. Kita juga masih menunggu kandidat lain,” tuturnya. (M-003)
- Editor: Daton