Jumat, 22 November, 2024

Pemkot Denpasar Mulai Persiapkan Pembangunan TPST Tahura Suwung

Sekda Denpasar Alit Widana (kiri) saat meninjau pembersihan rencana pembangunan TPST Tahura Suwung. (Foto: Humas Pemkot Denpasar)

DENPASAR,MENITINI.COM-Pemerintah Kota Denpasar telah menyiapkan peletakan batu pertama pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di kawasan Taman Hutan Rakyat (Tahura) Suwung. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Denpasar I Dewa Gede Rai di Denpasar, Senin (09/05/2022). Pembangunan TPST tersebut pembiaannya didukung oleh pemerintah Provinsi Bali dan pemerintah pusat.

Dilansir dari laman Antararanews, Dewa Gede Rai mengatakan persiapan pembangunan ini diawali dengan pembersihan lokasi yang sebelumnya menjadi tempat pemulung. Pembersihan lokasi tersebut dipimpin Sekda Kota Denpasar Ida Bagus Alit Wiradana pada Minggu (8/5).

Sementara Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana mengatakan pihaknya terus melakukan koordinasi dan komunikasi secara bersama-sama pihak kecamatan, desa, Banjar Pesanggaran, dan Paguyuban Pemulung melaksanakan relokasi dan pembersihan lahan.

“Kami berharap dengan telah berjalannya pembersihan lahan lokasi TPST di Tahura Suwung serta tidak ada lagi aktivitas pemulung, sehingga persiapan peletakan batu pertama (groundbreaking) segera dilaksanakan,” ujar Alit Wiradana seperti dikutip Antaranews.

Terdapat dua lahan TPST di kawasan Tahura Suwung dengan total luas 1,5 hektare. Untuk pembangunan fisik dibantu pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR. Di Kota Denpasar nantinya dibangun tiga TPST serta puluhan TPS 3R di beberapa desa dan kelurahan untuk dapat menangani permasalahan sampah dengan baik.