Rabu, 16 Oktober, 2024

TPA Banjar Biaung, Nusa Penida Terbakar, Api Belum Bisa Dipadamkan

Kondisi TPA Banjar Biaung di Desa Ped, Nusa Penida yang terbakar sejak Minggu (13/10/2024).

KLUNGKUNG,MENITINI.COM-Tempat pembuangan akhir (TPA) di Banjar Biaung, Desa, Ped, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali terbakar sejak Minggu (13/10/2024). Kebakaran diduga akibat ledakan gas metan. Api belum bisa dipadamkan, apalagi terkendala armada pemadam kebakaran sedang mengalami kerusakan.

Peristiwa kebakaran TPA Biaung diketahui sekitar pukul 14.00 Wita, oleh salah seorang pengurus TPA, I Ketut Mudra Adnyana (52) datang ke lokasi. Dirinya bermaksud untuk mengecek keberadaan sampah di TPA tersebut.

Namun, sampai di lokasi selang beberapa waktu, ia mendengar suara ledakan yang cukup keras dari tumpukan sampah di sisi barat. Selain ledakan, juga muncul percikan api yang dalam sekejap langsung menjadi kobaran api besar dan membakar sampah.

Kondisi tersebut diperparah dengan cuaca yang sedang sangat panas. Sehingga kobaran api sudah melalap hingga ke tumpukan sampah di sisi selatan. Bahkan sampai saat ini upaya pemadaman masih terus dilakukan secara manual oleh masyarakat dibantu pihak kepolisian Polsek Klungkung.

Menurut Kasi Humas Polres Klungkung Iptu Agus Widiono, pihak kepolisian sudah berupaya untuk menelfon petugas pemadam kebakaran. Hanya saja informasinya armada Damkar di Nusa Penida sedang mengalami kerusakan. Sehingga petugas Damkar tidak bisa datang ke lokasi.

“Sampai saat ini api masih belum bisa di padamkan mengingat pihak Damkar Nusa Penida yang telah di hubungi oleh pihak Kepolisian belum tiba di lokasi dan pemadaman api hanya di lakukan secara manual oleh masyarakat dibantu oleh pihak kepolisian,” ujarnya.

Mengenai penyebab kebakaran, Iptu Agus Widiono mengatakan kebakaran terjadi diduga karena gas metan yang terkandung di tumpukan sampah. “Gas di tumpukkan sampah meledak dan terbakar akibat cuaca yang sangat panas,” ungkapnya.

Sementara, Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Klungkung, Dewa Putu Suarbawa membenarkan bahwa armada damkar di Nusa Penida memang sedang mengalami kerusakkan dan saat ini masih dalam tahap perbaikan. Sehingga Untuk mengatasi kebakaran TPA Biaung, Damkar bersama kadis DLHP sudah melakukan upaya penanganan. Yaitu Pihak DLHP menyiapkan pompa portable, sedangkan pihak Damkar menyiapkan tenaga opeasionalnya.

“Besok kami akan mengirim 1 unit armada 6000 liter dari posko induk, ke TPA Biaung,” ujarnya seraya mengatakan hingga saat ini kobakaran api belum berhasil dipadamkan. *

  • Editor: Daton