Sabtu, 23 November, 2024

Tragis! Saat Mandi di Sungai Wali, Seorang Wanita di Bursel Diterkam Buaya 

Buaya yang menewaskan korban Halima. (Foto: M-009)

AMBON,MENITINI.COM– Peristiwa nahas menimpa seorang wanita yang diketahui bernama Halima (55), warga Desa Wali, Kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan (Bursel). Korban ditemukan meninggal dunia akibat diterkam buaya saat mandi di Sungai Wali.

Seorang Wanita di Ambon Ditangkap Polisi, Ini Penyebabnya

Lakalantas Tunggal di SBT, Satu Anggota Polisi Meninggal Dunia

Terdakwa Rudapaksa Anak Dibawah Umur Dituntut Jaksa 8 Tahun Penjara

Diduga Korupsi Dana Desa, KPN Tial Diperiksa Penyidik Ditkrimsus Polda Maluku

Peristiwa nahas itu terjadi, pada Selasa (20/8/2024) sekitar pukul 07.00 WIT, saat korban sedang mandi di sungai Desa setempat. 

Menurut salah seorang warga Desa Wali, bahwa peristiwa tersebut berawal saat korban bepergian ke pantai untuk mencari siput. Usai mencari siput korban langsung menuju sungai Desa Wali untuk mandi.

"Tanpa diduga, saat korban sedang mandi, tiba-tiba muncul seekor buaya berukuran besar dan langsung menerkam korban," jelasnya kepada wartawan.

Korban ditemukan sedang terapung di Sungai oleh seorang aparat TNI Sertu Ali Rahangmetan yang berdinas di daerah setempat, sebagai Babinsa.

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Mengarah ke Lombok

73 Kapal Dikerahkan untuk Angkut Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Penerbangan di Bandara Internasional Lombok Sudah Normal Kembali

Gunung Lewotobi Masih Erupsi, Warga Terus Dilakukan Evakuasi

Peristiwa tersebut oleh Babinsa Ali Rahangmetan, dilaporkan ke pihak kepolisian dan warga setempat untuk bersama-sama mengevakuasi jasad korban.

Sebelum jasad korban di evakuasi terlebih dulu aparat kepolisian melumpuhkan buaya tersebut dengan beberap tembakan hingga buaya tersebut mati. 

Halima ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan kaki kiri dan tangan yang hilang dimakan buaya berukuran 5 meter itu.

Buaya tersebut lalu diseret warga ke darat untuk dibelah perutnya. Warga menemukan sebagian tubuh korban, berupa tangan dan kaki yang berada didalam perut binatang buas itu. (M-009)

  • Editor: Daton