“Menariknya, dari lima titik lengah ini, terbanyak berasal dari titik lengah lingkungan rumah. Teridentifikasi ada 9 item titik lengah di lingkungan rumah. Lingkungan kerja 7 item, lingkungan sosial 5 item, serta aktivitas sehari-hari dan hal lainnya masing-masing 4 item. Artinya, potensi penularan Omicron itu sesungguhnya ada di rumah, tanpa disadari, dan merupakan hal yang biasa-biasa saja,” ujarnya.
Berikut ini 9 item aktivitas titik lengah di lingkungan rumah yakni, makan bareng keluarga yang tidak serumah, tempat ibadah keluarga atau umum, pegawai di rumah atau asisten rumah tangga yang sering keluar masuk rumah, berkumpul bersama keluarga atau teman yang tidak serumah, foto bersama anggota keluarga yang tidak serumah di rumah dengan tidak menggunakan masker, memanggil tukang servis atau tukang pijat keliling ke rumah, menghadiri arisan keluarga di rumah, berbelanja ke pasar atau pedagang keliling, dan membiarkan anak-anak bermain dengan tetangga atau lingkungan sekitarnya. Inilah 9 aktivitas di lingkungan rumah yang berpotensi menularkan Omicron. Waspadalah. M-006